in Adventurer

Ai’s Adventure. Chapter 4: Anak SD

Tanggal Senin, 17 Juli 2017 kemarin adalah hari yang berbeda dari hari Senin yang biasanya. Bisa dibilang itu adalah hari yang bersejarah juga buat saya dan mas suami. Emang kenapa? Karena mbak Ai mulai 17 Juli 2017 officially jadi anak SD! Aaak… uda gede aja 😆

Boleh dibilang norak lah ya, tapi ini adalah pencapaian baru dalam milestone saya dan mas suami: punya anak usia sekolah. Rasanya? Nano-nano! 

Dengan ini juga hidup saya mulai berubah. Sekolah Ai mewajibkan anak-anak untuk tiba di sekolah paling lambat pukul 06.40 pagi. Yang berarti, Ai paling lambat harus sampai sekolah pukul 06.30. Yang berarti, kami harus bangun pagiii 😁

Dan Senin tanggal 17 Juli kemarin, petualangan baru kami dimulai. Bangun lebih pagi dari biasanya, dan menyiapkan Ai untuk siap ke sekolah. Mas suami sengaja ambil cuti demi mensukseskan hari pertama Ai sekolah. Dan kami sukses berangkat sekolah dengan kedinginan 😆

Sampai sekolah, meskipun awalnya Ai masih brebes mili, lambat laun dia mulai berhenti menangis dan ketemu teman baru. Meskipun masih sama-sama malu alhamdulillah Ai mau berteman dan mengikuti arahan Nda Guru dengan senang hati. Ah, ini baru hari pertama, masih 6 tahun nanti dia dan saya juga mas suami akan berproses bersama.

Well, hidup tidak sama lagi seperti waktu Ai masih TK, jelas. Masih mencoba-coba biar ketemu ritme yang pas, jadi yah masih kadang terburu-buru. 

Selamat sekolah, Ai. Insyaallah dapat teman baru dan pengalaman baru yang bikin Ai tambah cerdas dalam hidup. Insyaallah Ai selalu diberi kesehatan, aamiin. 

Mari kita belajar bangun pagi 😁

Leave a Reply for dirottsaha Cancel Reply

Write a Comment

Comment

  1. Terima kasih mba untuk infonya,bermanfaat sekalih buat pendatang baru seperti akyu

    Mbak ai yg semangat and setrong ya sekolahnya

    Salam kenal

  2. Salam kenal Mbak..saya juga sedang nyari sekolahan untuk anak saya dan tertarik untuk ke SD Muh Pakem. Hanya saja saya bepikir soal jarak dari rumah saya ke sekolah yg agak jauh, sekitar 10km. Mau tanya apakah di sana menyediakan antar jemput sekolah? Dan biasanya anak2 yang sekolah disana dari daerah sekitar mana saja? Terus bisa cerita sedikit mengenai sistem pembelajarannya seperti apa? Terima kasih banyak sebelumnya..

Webmentions

  • Aila dan Cerita Baru Kami - A I U E O February 28, 2018

    […] Sejarah baru telah dimulai dan silakan baca cerita selanjutnya pada tulisan ini […]